PRODUK PANGAN DAN KESEHATAN
Perhutani menyediakan produk madu berkualitas tinggi, diproduksi di kebun perlebahan Parung Panjang Bogor, Regaloh dan lokasi lainnya di hutan Jawa Tengah. Produk lain pada kelompok ini adalah Air Minuman Madu dan Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) berlabel “Air Perhutani”. Selain itu, Perhutani memproduksi: kopi, cengkeh, aren, jagung, emponempon dan bahan pangan lain hasil kerjasama dengan masyarakat desa hutan melalui program Pengelolaan Hutan Bersama Maysarakat (PHBM).
Madu
Perum Perhutani memproduksi madu dari areal kelolaan di kebun perlebahan Parung Panjang Bogor, Regaloh dan lokasi lainnya di hutan Jawa Tengah. Produksi madu ditujukan untuk konsumen langsung, maupun untuk industri dan sebagian lainnya diolah menjadi air minum madu dalam kemasan.
Air Minum Dalam Kemasan
Perum Perhutani mengoptimalkan potensi sumber daya hutan dengan memanfaatkan sumber air alamiah yang terdapat di areal kelolaan dengan memproduksi air minum dalam kemasan (AMDK). Kualitas AMDK produksi Perhutani sangat baik. Upaya perluasan pasar saat ini terus ditingkatkan dengan memperkenalkan merk sendiri dan sinergi dengan mitra-mitra usaha terdekat.
adjis alamsyah
Friday, December 16, 2011
Related Posts